Latihan Soal dan Jawaban IPS Menghadapi PAT Kelas 8 Tahun 2018

Mei 2, 2018
604
Views
Assalamu’alaikum Wr.Wb
Selamat bertemu kembali di Undang Faiz www.nesajamath.blogspot.com

Pada postingan kali ini admin akan membagikan contoh latihan  Soal dan Jawaban IPS PAT Kelas 8 Tahun 2018 Mata Pelajaran IPS disertai dengan pembahasanya . Pekan ini ada PAT di sekolah kalian yaitu di SMP .

Berikut Cuplikan Latihan Soal dan Jawaban IPS Menghadapi PAT Kelas 8 Tahun 2018



1.  Pelaku ekonomi dalam suatu perekonomian terdiri atas . . . .
rumah tangga keluarga, rumah tangga perusahaan, rumah tangga pemerintah,
dan rumah tangga luar negeri
2.  Peran rumah tangga konsumen adalah sebagai:
a. Pemakai (konsumen) barang dan jasa yang dihasilkan perusahaan untuk memenuhi
kebutuhan hidup sehari-hari.
b. Pemasok faktor produksi kepada rumah tangga perusahaan untuk melakukan
proses produksi.
3.  Pengertian Kewirausahaan
Kewirausahaan merupakan suatu kemampuan mengatur, mengorganisasikan, serta mengambil risiko dalam menjalankan suatu usaha. Keistimewaan dari kewirausahaan terletak pada kreativitas dan inovasi. Pelaku kewirausahaan adalah seorang wirausahawan.
4.  Peran rumah tangga pemerintah
Tiga peran penting rumah tangga pemerintah adalah sebagai . . . .
regulator, konsumen, dan produsen
5.  Peran rumah tangga pemerintah
·   Membelanjakan pendapatan negara untuk segala macam keperluan kebutuhan pemerintah
·   Menyiapkan barang dan jasa yang dibutuhkan oleh seluruh masyarakat
·   Menjaga stabilitas ekonomi
8.  Faktor yang mempengaruhi faktor perdagangan
1) Faktor Pendorong Perdagangan Antarpulau/Antardaerah
a) Perbedaan Faktor Produksi yang Dimiliki
b) Perbedaan Tingkat Harga Antardaerah
Berikut ini beberapa faktor yang memengaruhi ekspor baik dari dalam ataupun
    luar negeri.
1) Keadaan Pasar Luar Negeri
2) Keuletan Eksportir untuk Menangkap Peluang Pasar
    3) Kondisi Sosial, Ekonomi, Politik Suatu Negara
f. Faktor-Faktor yang Mendorong Perdagangan Antarnegara
Banyak faktor yang mendorong suatu negara melakukan perdagangan antarnegara,
di antaranya:
1) Untuk memenuhi kebutuhan barang dan jasa dalam negeri.
2) Keinginan memperoleh keuntungan dan meningkatkan pendapatan negara.
3) Adanya perbedaan kemampuan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi
  dalam mengolah sumber daya ekonomi.
4) Adanya kelebihan produk dalam negeri sehingga perlu pasar baru untuk menjual
    produk tersebut.
5) Adanya perbedaan keadaan seperti sumber daya alam, iklim, tenaga kerja, budaya,
dan jumlah penduduk yang menyebabkan adanya perbedaan hasil produksi dan
adanya keterbatasan produksi.
6) Keinginan membuka kerja sama, hubungan politik, dan dukungan dari negara
 lain.
7) Terjadinya era globalisasi sehingga tidak satu negara pun di dunia dapat hidup
          Sendiri
9.  Pengembangan potensi laut
Berikut yang bukan upaya meningkatkan ekonomi maritim di Indonesia adalah . . . .
a. mengenalkan batas-batas laut Indonesia kepada nelayan
b. meningkatkan kualitas SDM oleh pemerintah
c. memberikan kebebasan kepada kapal asing
d. memberi bantuan untuk nelayan miskin
10.  Pengertian ekonomi maritim
Ekonomi maritim (maritime economy) merupakan kegiatan ekonomi yang
mencakup transportasi laut, industri galangan kapal dan perawatannya, pembangunan
dan pengoperasian pelabuhan beserta industri dan jasa terkait.
11.  Upaya peningkatan ekonomi maritim yang meliputi
potensi ekonomi maritim Indonesia, hambatan pembangunan ekonomi maritim, Kondisi Ekonomi Maritim di Indonesia dan Negara-Negara ASEAN, Strategi dan Kebijakan Pengembangan Ekonomi Maritim di Indonesia.
12.  Pengertian ekonomi agrikultur
Agrikultur merupakan kegiatan pemanfaatan sumber daya hayati yang
dilakukan manusia untuk menghasilkan bahan pangan, bahan baku industri, sumber
energi, atau untuk mengelola lingkungan hidupnya.
13.  Strategi pengembangan agrikultur di indonesia
ekofarming, distribusi pupuk secara merata, perbaikan irigasi
14.  Pengertian redistribusi pendapatan
Redistribusi (pendistribusian kembali) pendapatan adalah pendistribusian kembali
pendapatan masyarakat kelompok kaya kepada masyarakat kelompok miskin baik
berasal dari pajak ataupun pungutan-pungutan lain.
15.  Bentuk redistribusi pendapatan
a. Redistribusi vertikal menunjuk pada transfer uang dari orang kaya ke orang
miskin.
b. Redistribusi horizontal adalah transfer uang “antar-kelompok”, yaitu dari
kelompok satu ke kelompok lain.
19.  Gubernur jenderal voc yg pernah berkuasa di indonesia
1. Pieter Both         2.Gerard Reynst                    3.Laurens Reael            4.Jan Pieterszoon Coen
20.  VOC mempunyai hak oktroi/istimewa yang isinya sebagai berikut.
1. Hak mencetak uang.
2. Hak memiliki angkatan perang.
3. Hak memerintah daerah yang diduduki.
4. Hak melakukan perjanjian dengan raja-raja.
5. Hak memonopoli perdagangan rempah-rempah.
21.  Kerja paksa yang terjadi di jaman belanda disebut kerja rodi
22.  Kebijakan sewa tanah
Salah satu kebijakan terkenal pada masa Raffles adalah sistem sewa tanah atau
landrent-system atau landelijk stelsel. Sistem tersebut memiliki ketentuan, antara lain
sebagai berikut.
a. Petani harus menyewa tanah meskipun dia adalah pemilik tanah tersebut.
b. Harga sewa tanah tergantung kepada kondisi tanah.
c. Pembayaran sewa tanah dilakukan dengan uang tunai.
d. Bagi yang tidak memiliki tanah dikenakan pajak kepala

23.  Ketentuan sistem tanam paksa
1. Penduduk wajib menyerahkan seperlima tanahnya untuk ditanami
tanaman wajib dan berkualitas ekspor.
2. Tanah yang ditanami tanaman wajib bebas dari pajak tanah.
3. Waktu yang digunakan untuk pengerjaan tanaman wajib tidak melebihi
waktu untuk menanam padi.
4. Apabila harga tanaman wajib setelah dijual melebihi besarnya pajak
tanah, kelebihannya dikembalikan kepada penduduk.
5. Kegagalan panen tanaman wajib bukan kesalahan penduduk, melainkan
menjadi tanggung jawab pemerintah Belanda.
6. Penduduk dalam pekerjaannya dipimpin penguasa pribumi, sedangkan
pegawai Eropa menjadi pengawas, pemungut, dan pengangkut.
7. Penduduk yang tidak memiliki tanah harus melakukan kerja wajib selama
seperlima tahun (66 hari) dan mendapatkan upah.

26.  Kegagalan mataran terhadap VOC
       Mengapa serangan pertama mengalami kegagalan? Hal ini terjadi selain
karena kurangnya perbekalan, juga disebabkan Mataram kurang matang dalam
memperhitungkan medan pertempuran. Faktor lain adalah persenjataan Belanda
jauh lebih modern dibandingkan tentara Mataram.
27.  Pahlawan wanita dari ambon yaitu Christina Martha Tiahahu
28.  Untuk mengalahkan pertahanan dan perlawan Aceh, Belanda memakai tenaga ahli Dr. Christiaan Snouck Hurgronje yang menyamar selama 2 tahun di pedalaman Aceh untuk meneliti kemasyarakatan dan ketatanegaraan Aceh. Hasil kerjanya itu dibukukan dengan judul Rakyat Aceh (De Acehers). Dalam buku itu disebutkan strategi bagaimana untuk menaklukkan Aceh. Usulan strategi Snouck Hurgronje kepada Gubernur Militer Belanda Joannes Benedictus van Heutsz

30.  Pendiri serikat islam yakni Samanhudi
31   Politik etis untuk pertama kalinya dicetuskan oleh VAN DEVENTER.

33.  Kerja paksa jaman jepang = Romusha
34.  Organisasi jaman jepang  Gerakan Tiga A, Putera (Pusat Tenaga Rakyat), Jawa Hokokai, Cuo Sangi      In, Majelis Islam A’laa Indonesia (MIAI).
35. Organisasi semi militer jepang
Seinendan, Fujinkai, Keibodan, Heiho, dan
Pembela Tanah Air (Peta)

36.  Perubahan masa kolonial barat
1) Perluasan Penggunaan Lahan
2) Persebaran Penduduk dan Urbanisasi
3) Pengenalan Tanaman Baru
4) Penemuan Tambang-Tambang
5) Transportasi dan Komunikasi
6) Perkembangan Kegiatan Ekonomi
7) Mengenal Uang
8) Perubahan dalam Pendidikan
9) Perubahan dalam Aspek Politik
10) Perubahan dalam Aspek Budaya

36.  Manfaat Perdagangan Antarnegara
1) Memperoleh Keuntungan
2) Memperoleh Barang yang Tidak Dapat Diproduksi di dalam Negeri
3) Menjalin Persahabatan Antarnegara
4) Transfer Teknologi Modern
37.  Hambatan Pengembangan Agrikultur di Indonesia
1) Skala usaha pertanian pada umumnya relatif kecil;
2) Modal terbatas;
3) Penggunaan teknologi masih sederhana;
4) Sangat dipengaruhi musim;
5) Pada umumnya berusaha dengan tenaga kerja keluarga;
6) Akses terhadap kredit, teknologi, dan pasar rendah;
7) Pasar hasil pertanian sebagian besar dikuasai oleh pedagang-pedagang besar
sehingga akan merugikan petani;
8) Alih fungsi lahan pertanian menjadi lahan nonpertanian;
9) Kurangnya penyediaan benih yang bermutu bagi petani.

38.  Sebutkan hambatan pengembangan agrikultur di Indonesia
1.skala usaha pertanian relatif kecil.
2.keterbatasan modal
3.teknologi masih relatif sederhana
4.sangat dipengaruhi musim
5.Masih menggunakan tenaga kerja keluarga.
6.rendahnya akses kredit, teknologi, dan pasar
7.kurangnya penyediaan benih bermutu bagi petani.
8.konversi lahan pertanian menjadi lahan industri dan permukiman.
9.sebagaian besar harga produk pertanian dikuasai oleh pedagang pedagang besar.
39.  Sebab umum dan sebab khusus Perang Diponegoro
 Sebab umum
·         Rakyat dibelit oleh berbagai bentuk pajak dan pungutan yang menjadi beban turun-temurun.
·         Pihak keraton Jogjakarta tidak berdaya menghadapi campur tangan politik pemerintah kolonial.
·         Kalangan keraton hidup mewah dan tidak mempedulikan penderitaan rakyat.
40.  Jelaskan latar belakang nasionalisme di indonesia ?
Sejak abad 16, Indonesia bangsa” eropa seperti bangsa Portugis, Spayol, Belanda, dan Inggris. dalam perkembangannya mereka tidak hanya ingin berdagang tetapi juga ingin menguasai indonesia. sejak itu terjadi perjuangan utk mengusir penjajah yg seperti dilakukan oleh Sultan ageng tirtayasa, Sultang agung, Sultan hasanudin, dll. walaupun dlm waktu yg lama Belanda dpt menaklukkan Indonesia.
Sejak tahun 1908, bangsa Indonesia melalui organisasi yg teratur yg brcita-cita nasional yg mempuyai tujuan kemerdekaan nusa dan bangsa. ciri-ciri pergerakan nasional : bersifat kebangsaan nasional.menggunakan sistem organisasi modern dan demokratis. tidak tergantung pd pemimpin.didirikan oleh kaum terpelajar.bentuk perjuangan tidak bersifat fisik, tetapi berupa gerak sosial,ekonomi, dan pendidikan. Tiga faktor yang melatarbelakangi pergerakan nasional Indonesia :

Demikan Cuplikan Soal dan Jawaban IPS PAT Kelas 8 Tahun 2018 Semoga dapat bermanfaat.