Sebutkan 3 unsur pada lingkaran beserta penjelasannya
1. Sebutkan 3 unsur pada lingkaran beserta penjelasannya
Pembahasan:
Perhatikan gambar!
Unsur-unsur pada lingkaran beserta penjelasannya
a. Garis OA, OB, OC disebut jari-jari lingkaran (r), yaitu jarak titik-titik
pada lingkaran ke pusat lingkaran O.
b. Garis BC disebut diameter lingkaran (d), yaitu ruas garis yang menghubungkan
dua titik pada lingkaran dan melalui titik pusat lingkaran.
c. Garis AB disebut tali busur, yaitu dua titik pada lingkaran dihubungkan
dengan suatu segmen.
d. Garis lengkung AC disebut busur lingkaran, yaitu garis lengkung yang terletak
pada lengkungan lingkaran dan menghubungkan dua titik sebarang di
lengkungan tersebut
e. Daerah yang diarsir I disebut juring lingkaran, yaitu daerah yang dibatasi
oleh dua jari-jari dan sebuah busur.
f. Daerah yang diarsir II disebut tembereng, daerah yang dibatasi oleh tali
busur dan busur lingkaran.
g. Garis OD disebut apotema yaitu ruas garis yang menghubungkan titik pusat
dengan satu titik di tali busur dan tegak lurus dengan tali busur.
2. Phi (π) merupakan perbandingan antara … dengan …
Pembahasan:
– Phi (π) merupakan perbandingan antara keliling lingkaran dengan
diameter lingkaran
– Phi (π) adalah suatu bilangan yang menyatakan perbandingan antara Keliling
lingkaran dengan diameter lingkaran, sehingga dengan Phi (π) kita dapat
menghitung luas, dan keliling lingkaran. tetapi Ingat, 3,14 dan 22/7 adalah
pembulatan atau pecahan terdekat yang mendekati Phi. sebenarnya nilai phi
(jika ditulis) adalah 3,1415…… (tak terhingga)
3. Bang Sani dan Bang Indra mendorong gerobak bakso masing-masing
sejauh 1,76 km. Bila jari-jari roda gerobak milik Bang Sani adalah 14 cm
dan milik Bang Indra adalah 21 cm, maka perbandingan banyak putaran
roda gerobak Bang Sani dan Bang Indra adalah ….
Pembahasan:
Diketahui :
Jarak tempuh gerobak = 1,76 km
Jari-jari roda gerobak Bang Sani = 14 cm
Jari-jari roda gerobak Bang Indra = 21 cm
Ditanyakan :
Perbandingan banyak putaran roda gerobak Bang Sani dan Bang Indra?
Jawab :
Banyak putaran roda gerobak bang Sani
= Jarak tempuh : keliling
= 1,76 km : (2 π r)
= 176000 cm : (2 × 22/7 × 14 cm)
= 176000 cm : 88 cm
= 2000
Banyak putaran roda gerobak bang Indra
= Jarak tempuh : keliling
= 1,76 km : (2 π r)
= 176000 cm : (2 × 22/7 × 21 cm)
= 176000 cm : 132 cm
= 1333 1/3
Perbandingan banyak putaran
= 2000 : 1333 1/3
= 2000 : 4000/3
= 6000 : 4000
= 3 : 2
4. Sebuah taman berbentuk seperti gambar berikut dan daerah yang diarsir
akan ditanami rumput.
Jika penanaman rumput setiap m2memerlukan biaya Rp 100.000,00, maka
pengelola taman akan mengeluarkan biaya sekitar Rp 1.000.000,00 untuk
menanam rumput.
Apakah kamu setuju dengan pernyataan tersebut?
Pembahasan:
Jawaban:
TIDAK SETUJU
Penjelasan dengan langkah-langkah:
Diketahui :
Jari-jari lingkaran besar (R) = 10 cm
Diameter lingkaran kecil = 10 cm
Jari-jari lingkaran kecil (r) = 10/2 = 5 cm
Biaya menanam rumput tiap m2 = Rp 100.000
Ditanyakan :
Setujukah dengan pernyataan biaya yg dikeluarkan untuk menanam rumput
sebesar Rp 1.000.000
Jawab :
Dua setengah lingkaran yang digabungkan akan membentuk satu lingaran.
Luas lingkaran besar
L I = πr2 = 3,14 × 10 × 10 m2 = 314 m2
Luas lingkaran kecil
L II = πr2 = 3,14 × 5 × 5 m2 = 78,5 m2
Luas ditanami rumput
L = L I – L II
L = 314 m2 – 78,5 m2
L = 235,5 m2
Biaya untuk menanam rumput
= biaya/m2 × luas rumput
= Rp 100.000 × 235,5 m2
= Rp 23.550.000
Untuk pernyataan biaya pengelolaan taman sekitar Rp 1.000.000 TIDAK SETUJU,
karena setelah hitung hasilnya jauh lebih besar yaitu Rp 23.550.000.